Menu Tutup

Geografis

Kecamatan Argomulyo adalah salah satu dari 4 Kecamatan di Kota Salatiga,  yang memiliki luas wilayah +  1.852,69 Ha  dan terletak + 1,6 km arah barat – selatan dari pusat pemerintahan Kota Salatiga dan + 2 km dari pusat Kota Salatiga,  yang merupakan pusat pengembangan kawasan Salatiga Selatan dengan batas – batas wilayah:

Utara              :    Kecamatan Tingkir Kota Salatiga

Timur             :    Kecamatan Tengaran Kab. Semarang

Selatan           :    Kecamatan Getasan Kab. Semarang

Barat              :    Kecamatan Sidomukti Kota Salatiga

Stuktur jenis tanah di wilayah Kecamatan Argomulyo merupakan jenis tanah pesolik, topografi sebagian besar merupakan dataran dengan ketinggian + 450-675 m dpl, dengan kemiringan kurang dari 15% dan datar 85%.